Facebook Twitter RSS
banner

5 Rekomendasi Anime Action Terseru Dijamin Ketagihan!

Sakuranime.com - Ini nih Anime Action Paling Seru! Anime dengan genre Action memang sangat banyak di minati oleh AnimeLovers di seluruh dunia, bagi yang sedang mencari rekomendasi Anime Action, Admin telah merangkum 5 judul Anime Action By Sakuranime.

Anime Action Terbaik 2014 - 2016

NB: Yang admin masukin hanya anime tahun 2014-2016 untuk anime lawas mungkin udah banyak yang mengenal, Anime dengan episode panjang +64 Episode tidak di masukkan. Berikut adalah daftar anime action terseru versi Sakuranime.

#5. Rakudai Kishi No Cavalry

Rakudai Kishi No Cavalry

Kurogane Ikki, seorang pemuda yang tak memiliki bakat khusus menggunakan sihir, namun tetap berkeinginan keras menjadi kesatria, meski ia hanya kesatria Rank-F, ia ternyata hebat dalam pedang terbukti ia dapat mengalahkan orang dengan Rank lebih tinggi darinya, meski actionnya tidak segreget anime di bawah, namun cukup terasa dengan pertarungan antar kesatria, yang admin suka adalah genrenya juga Harem dan Low Ecchi >.<, tentu actionnya juga mantap!!

 #4. Gakusen Toshi Asterisk

Gakusen Toshi Asterisk

Hampir sama dengan Rakudai Kishi No Cavalry anime dengan genre Action Ecchi harem, seorang pemuda Ayato Amagiri murid peringkat #1 akademi Seidoukan dengan pedang iblis milik kakaknya berusaha untuk menempati peringkat pertama dalam duel antar akademi, dari ceritanya saja terdengar action pasti sangat hebat, ya benar, action disertai sihir apalagi dengan karakter utama hebat dan dibumbui sedikit Ecchi.

#3. Dimension W

Dimension W

Di masa depan, manusia telah menemukan dimensi lain yaitu X, Y, dan Z, kemudian ditemukan lagi dimensi baru dengan sumber energy tanpa batas yaitu W, energy itu di simpan di suatu wadah disebut Coil, Kyouma, seorang pria paruh baya dengan kemampuan melempar akurat yang tinggi, membenci Coil dengan alasan tertentu, bekerja sebagai pengumpul Coil bersama rekannya gadis Robot, actionnya mantap! Ceritanya juga lumayan, dengan karakter utama yang hebat membuat actionnya terasa.


#2. Noragami

Noragami

Sang dewa malapetaka Yatogami berkeinginan untuk menjadi dewa yang terkenal dan memiliki kuil sendiri, dengan pedang sucinya ia membasmi seluruh iblis, dari segi cerita sangat mudah untuk di pahami, action juga sedap dimata, scane yang admin suka saat season2 nya Yatogami vs Bishamon, actionnya sungguh keren.

#1. Akame Ga Kill

Akame Ga Kill

Anime yang menceritakan kegelapan di kerajaan, seorang raja muda yang di peralat oleh Menterinya sendiri, namun sekelompok orang menyadari dan menentang hal tersebut, mereka adalah Night Raid, kelompok hebat yang bertujuan untuk membersihkan kerajaan dari menteri jahat, yang admin suka actionnya sangat terasa hampir di setiap episodenya kita akan disuguhkan dengan action tokoh-tokoh hebat.

Itulah tadi rekomendasi anime action terbaik, meski ada beberapa anime action yang mungkin menurut anda masih lebih bagus dari di atas seperti God Eater, Kekkai Sensen, One Punch Man, OverLord, Rokka No Yuusha, Seraph Of The End, Seven Deadly Sins atau Tokyo Ghoul, yaah selera orang itu berbeda-beda dan menurut Admin Sakuranime, daftar 5 anime diatas adalah anime dengan action terkeren. Sekian dan terimakasih.

SHARE THIS POST

  • Facebook
  • Twitter
  • Myspace
  • Google Buzz
  • Reddit
  • Stumnleupon
  • Delicious
  • Digg
  • Technorati
Author: admin
Lorem ipsum dolor sit amet, contetur adipcing elit, sed do eiusmod temor incidunt ut labore et dolore agna aliqua. Lorem ipsum dolor sit amet.