Facebook Twitter RSS
banner

10 Rekomendasi Anime Summer 2011 Terbaik Wajib Ditonton

Sakuranime.com – Dalam pembahasan anime keren kali ini adalah membahas tentang anime terbaik musim panas ( Summer ) pada tahun 2011. Nah, Summer 2011 merupakan salah satu musim dimana banyak anime yang rilis dan seru untuk ditonton.

Anime Summer 2011 Terbaik

Tanpa basa-basi gak jelas, langsung simak saja berikut adalah rekomendasi anime musim Summer 2011 terbaik versi Sakuranime.

#1. Usagi Drop

Usagi Drop

Anime ini bercerita tentang kehidupan Daikichi Kawachi, seorang pria lajang yang sudah berumur 30 tahun. Setelah kematian kakeknya, telah terungkap bahwa kakeknya memiliki sebuah anak dari Yoshii Masako yang merupakan seorang komikus melalui hubungan gelap yang mereka lakukan.

Pihak keluarga Daikichi tidak ada yang mau merawatnya karena menganggapnya sebagai anak haram, akhirnya Daikichi lah yang merawat anak tersebut dan menjadi awal dari kehidupannya.

#2. Mayo Chiki!

Mayo Chiki!

Anime ini bercerita tentang kehidupan Konoe Subaru, seorang remaja laki – laki yang baru berumur 17 tahun. Dia bekerja sebagai pelayan yang melayani Kanade Suzutsuki disekolah. Konoe yang memiliki rahasia terbesar yang akhirnya diketahui oleh Sakamichi bahwa Konoe adalah seorang perempuan.

Jika rahasianya tersebut diketahui banyak orang, dia akan dipecat sebagai kepala pelayan keluarga Kanade. Itu merupakan awal dari kehidupan Konoe yang awalnya tenang saja sekarang menjadi kacau. Apakah dia bisa menghentikan Sakamichi menyebarkan rahasianya?

#3. No. 6

No. 6

Anime ini bercerita tentang kehidupan Shion yang tinggal dikota  No. 6, salah satu dari 6 kota yang masih berdiri selama perang berlangsung. Kehidupan Shion yang awal hidup dengan damai di kota ini kini berubah setelah seorang pemuda yang bernama Nezumi yang menyelinap di kamar Shion dalam keadaan terluka.

Walaupun Shion mengetahui bahwa pemuda ini adalah seorang buronan namun shion tetap menolongnya sehingga membuatnya di curigai oleh otoritas kota No. 6.

#4. Mawaru Penguindrum

Mawaru Penguindrum

Anime ini bercerita tentang kehidupan 3 bersaudara dimana salah satu adiknya yang bernama Takakura Himari yang divonis dokter dimana dia hanya bisa hidup beberapa bulan lagi. Melihat keadaan adiknya tersebut kedua kakaknya yang bernama Kanba dan Shouma berusaha membuat adiknya menikmati sisa hidupnya.

Sampai ketika Himari pingsan dan dibawah kerumah sakit namun nyawa Himari tidak terselamatkan. Tapi sebuah keajaiban terjadi dimana Himari yang sudah meninggal hidup kembali namun dirasuki oleh makhluk lain dan sebagai balasannya Kanba dan Shouma harus merebut sesuatu yang sangat penting disebut Penguindrum dari Oginome Ringo.

#5. Yuru Yuri

Yuru Yuri

Akari merupakan seorang anak SMP seperti banyak gadis biasanya, ia menjalani hidupnya bersama temannya. Kyoko dan Yui merupakan sahabat baik dari Akari. Anime ini bercerita tentang kehidupan sehari-hari dari Akari dan teman-temannya.

#6. Kamisama no Memochou

Kamisama no Memochou

Anime ini bercerita tentang seorang detektif cantik yang tidak pernah keluar rumah dalam menyelesaikan sebuah kasus, dia bernama Alice. Kisah ini berawal dari seorang pemuda yang bernama Fujishima Narumi yang merupakan seorang siswa SMA, ia tidak suka akan kegiatan yang ramai dan memiliki prinsip lebih baik tidak diperhatikan dan menarik perhatian.

Untuk itu dia bergabung dalam sebuah grub bernama NEET. yang berawal dari dia menolong seorang wanita yang jatuh dari balkon, kemudian dia diajak oleh seorang wanita yang mengingat namanya kesebuah kafe dan bertemu dengan sesama NEET. dan perempuan yang ditolongnya kemarin.  

#7. Blood-C

Blood-C

Anime ini bercerita tentang kehidupan Saya Kisaragi adalah seorang yang kelihatan normal namun sangat ceroboh tapi memiliki sifat yang baik. Kisaragi hidup bersama dengan ayahnya yang merupakan seorang kepala kuil.

Kisaragi mempelajari teknik berpedang dari ayahnya, demi melawan kesialan yang menimpanya dan temannya, dia akhirnya menjadi seorang gadis yang kuat dengan kebaikan hatinya.

#8. Dantalian no Shoka

Dantalian no Shoka

Anime ini bercerita tentang kehidupan Hugh Anthony Disward atau lebih dikenal Huey, seorang mantan tentara yang mendapat sebuah surat wasiat dari kakeknya yang telah meninggal.

Surat itu berisi bahwa dia mendapatkan warisan berupa mansion dan sebuah perpustakaan pribadi, namun untuk mendapatkannya dia harus menjaga Dantalian no Shoka yang merupakan sebuah perpustakaan yang berisi 900.666 buku yang memiliki kekuatan magic.

Apakah dia bisa melindungi perpustakaan tersebut dari orang – orang yang akan menyalah gunakannya?

#9. The iDOLM@STER

The iDOLM@STER

Anime ini bercerita tentang kehidupan Shimamura Uzuki, seorang gadis yang memiliki keinginan untuk bergabung dalam sebuah grup idol.

Kabar gembira pun datang, dia diterima dalam sebuah proyek yang bernama Cinderella Project, dimana proyek ini bertujuan untuk mengumpulkan gadis – gadis cantik yang akan menjadi seorang idol.

Disana dia bertemu dengan Shibuya Rin, Honda Mio dan sebelas peserta lainnya. Mereka melewati tantangan yang diberikan setiap hari dan berkeinginan bahwa suatu hari nanti dia dapat berdiri di panggung yang sama dengan grup seniornya.

#10. Ro-Kyu-Bu!

Ro-Kyu-Bu!

Anime ini bercerita tentang seorang siswa SMA yang bernama Hasegawa Subaru. Dimana pada saat dia bergabung dengan klub basket sekolahnya, ia tertimpa masalah klub basketnya dibubarkan/ditutup oleh sekolah karena ketua klubnya yang jatuh cinta pada seorang gadis yang baru berumur 11 tahun.

Gadis itu merupakan anak dari seorang pelatih klub basketnya. Karena kecintaannya akan basket, dia dapat tawaran dari tantenya untuk melatih anak – anak kelas 6 SD agar mahir bermain basket.

Bagaimana? Ada anime yang memikat perhatian? Jangan sampai ketinggalan info menarik ini jika kamu sedang mencari rekomendasi anime seru. So, pokoknya best recommended deh. Arigatou telah membaca post super keren ini, mata na minna-san!

SHARE THIS POST

  • Facebook
  • Twitter
  • Myspace
  • Google Buzz
  • Reddit
  • Stumnleupon
  • Delicious
  • Digg
  • Technorati
Author: admin
Lorem ipsum dolor sit amet, contetur adipcing elit, sed do eiusmod temor incidunt ut labore et dolore agna aliqua. Lorem ipsum dolor sit amet.