Facebook Twitter RSS
banner

10 Karakter Ksatria Terkuat di Anime, No.2 Paling Menawan

Sakuranime.com - Ksatria adalah mereka yang menyatakan sumpah setia melayani tuannya dan berjuang untuk apa yang mereka anggap benar dengan bermodalkan pedang dan zirah besi. Mereka adalah prajurit yang tangguh, berkemampuan diatas rata-rata dan merupakan kunci dari sebuah pertempuran. 

Karakter Ksatria Terkuat di anime

Sebagian dari mereka bertarung untuk kehormatan, sebagian untuk bertahan hidup, sebagian lagi demi merebut kemenangan. Siapakah sosok ksatria terbaik yang pernah muncul di anime? Inilah 10 karakter ksatria terkuat dan terbaik yang pernah muncul di anime.

#10. Saito Hiraga ( Zero no Tsukaima )

Saito Hiraga ( Zero no Tsukaima )

Saito awalnya hanyalah seorang pemuda normal, namun semua berubah saat seorang penyihir menyeretnya ke dunia lain. 

Untuk bertahan di dunia tersebut, ia mempunyai kemampuan sihir serta sebuah pedang yang bisa berbicara. Kedua hal tersebut sudah cukup untuk membuktikan Saito sebagai seorang ksatria yang hebat.

#9. Ikki Kurogane ( Rakudai Kishi no Cavalry )

Ikki Kurogane ( Rakudai Kishi no Cavalry )

Ikki merupakan salah satu yang terburuk dalam hal sihir di Knight Academy. Ia memang tidak memiliki kemampuan sihir, namun tidak ada yang mampu menandingi kemampuannya dalam bertarung jarak dekat. Ikki dapat menganalisa gaya bertarung lawan serta mencari kelemahannya hanya dalam waktu yang singkat.


#8. Flynn Scifo ( Tales of Vesperia : The First Strike )

Flynn Scifo ( Tales of Vesperia : The First Strike )

Sejak kecil Flynn tumbuh di kawasan yang kumuh, kemudian ia menjadi ksatria magang dari Niren Corps. Bersama dengan temannya, Yuri Lowell, mereka ingin mengabdikan diri pada masyarakat. Ia memiliki sifat baik serta selalu ingin melindungi teman-temannya.

#7. Omnimon ( Digimon )

Omnimon ( Digimon )

Ada beberapa Omnimon yang berasal dari berbagai multiverse digimon , Ia merupakan salah satu digimon terkuat selama seri berlangsung. Omnimon merupakan gabungan dari War Greymon dan Metal Garurumon. Mereka bergabung menjadi Omnimon setelah tak mampu mengalahkan Diablomon.

#6. Parn ( Lodoss-tou Senki )

Parn ( Lodoss-tou Senki )

Memulai hidup sederhana di sebuah desa di daerah pegunungan. Ia dicemooh karena masa lalu ayahnya sebagai ksatria yang tidak terhormat. Oleh karena itu, Parn memutuskan untuk meninggalkann desa dan memulai petualangan untuk memperjuangkan keadilan serta menyelidiki tentang masa lalu ayahnya.


#5. Skull Knight ( Berserk )

Skull Knight ( Berserk )

Identitas Skull Knight memang penuh dengan misteri, penampilannya yang seram sejalan dengan kemampuannya yang mematikan. Namun Skull Knight bukanlah orang yang jahat, seiring berjalannya waktu ia dapat membuktikan bahwa dirinya dapat menjadi sekutu yang berharga.

#4. Kururugi Suzaku ( Code Geass : Lelouch of the Rebellion )

Kururugi Suzaku ( Code Geass : Lelouch of the Rebellion )

Awalnya merupakan seorang penduduk Jepang biasa, namun Suzaku masuk ke dalam pasukan militer Britannia setelah Jepang ditaklukkan. Ia memiliki keinginan untuk menciptakan kedamaian dari dalam Britannia, menyatukan dunia dengan uluran tangan daripada perang. 

Namun idealismenya tersebut mulai berubah sejak ia melihat bagaimana dunia yang sebenarnya. Dengan banyaknya pertarungan yang telah ia lewati, Suzaku tumbuh menjadi seorang ksatria no 1 di Britannia.


#3. Saber ( Fate Series )

Saber ( Fate Series )

Kebanyakan penyihir akan menggunakan magic untuk pertarungan jarak jauh, namun Saber (Arturia Pendagron) malah menggunakan kemampuan magicnya untuk pertarungan fisik. Saber menggunakan magicnya untuk membuat ketrampilan berpedang miliknya menjadi lebih cepat dan kuat daripada manusia biasa. 

#2. Erza Scarlet ( Fairy Tail )

Erza Scarlet ( Fairy Tail )

Erza tergabung dalam guild Fairy Tail sama seperti Natsu dan Lucy. Sebenarnya ia lebih seperti penyihir daripada ksatria, namun sihir equip miliknya yang memungkinkan ia berganti kostum dengan berbagai variasi membuatnya masuk ke dalam list ini. 

Sebagai salah satu senior di guild, Erza memiliki perpaduan kekuatan, kecepatan, kecerdasan dan sihir yang mematikan.


#1. Daryun ( Arslan Senki )

Daryun ( Arslan Senki )

Dikenal sebagai ksatria hitam dari Pars, Daryun bisa dibilang sebagai ksatria yang paling dekat dengan kata sempurna. Setelah kerajaannya runtuh, ia mengabdikan dirinya untuk melindungi pangeran mahkota Arslan. Dalam sebuah perjalanan untuk bertahan hidup, memiliki seorang ksatria seperti Daryun di dekat kita adalah hal yang tepat.


Itulah 10 karakter ksatria terkuat dan terbaik di anime, silahkan pilih mana yang akan menjadi pelayan kalian.

SHARE THIS POST

  • Facebook
  • Twitter
  • Myspace
  • Google Buzz
  • Reddit
  • Stumnleupon
  • Delicious
  • Digg
  • Technorati
Author: admin
Lorem ipsum dolor sit amet, contetur adipcing elit, sed do eiusmod temor incidunt ut labore et dolore agna aliqua. Lorem ipsum dolor sit amet.