Facebook Twitter RSS
banner

18 Rekomendasi Anime Musim Fall 2012 Terbaik Super Keren!

Anime Terbaik Fall 2012

Sakuranime.com – Musim penutup ditahun 2012 yaitu Fall akan menjadi pembahasan kita kali ini. Fall 2012 dikenal sebagai salah satu musim anime yang memiliki banyak anime keren yang rilis. So tanpa banyak bacot, berikut adalah rekomendasi anime terbaik musim Fall 2012 versi Sakuranime.

#1. Psycho-Pass

Psycho-Pass

Anime ini bercerita tentang kehidupan Akane Tsunemori, seorang inspektur yang baru diterima dan langsung diterjunkkan ke TKP. Dia harus menyelesaikan sebuah kasus dimana seorang pria yang mengalami stres yang tinggi dan menculik seorang pejalan kaki  yang menjadi sanderanya.

Akane merupakan seorang insfektur baru dari Biro Keamanan Umum dan harus bekerja sama dengan para kriminal laten yang bertugas membantunya dalam setiap kasus yang dikerjakannya.

#2. Chuunibyou demo Koi ga Shitai!

Chuunibyou demo Koi ga Shitai!

Anime ini bercerita tentang Togashi Yuuta, seorang siswa kelas 1 SMA yang berkeinginan untuk meninggalkan kebiasaan buruknya ketika masih SMP ( Chuunibyou ).

Dengan niat untuk meninggalkan kebiasaan lamanya dia harus memilih sekolah SMA yang jauh dari SMP-nya dan tidak berniat untuk satu sekolah dengan teman SMP-nya dulu.

Tapi usahanya itu sia – sia saja karena dia bertemu dengan seorang teman yang memiliki kebiasaan buruk yang sama dengannya.

#3. Sakurasou no Pet na Kanojo

Sakurasou no Pet na Kanojo

Anime ini  bercerita tentang kehidupan seorang siswa yang tidak memiliki bakat sama sekali diantara temannya, ia bernama Kanda Sorata. Sorata hidup di sebuah asrama dimana semua penghuninya memiliki bakat dibidangnya masing – masing tapi juga memiliki keanehan dan keunikan sendiri.

Sorata mendapat kesialan dimana dia harus satu asrama dengan orang – orang yang bermasalah dan harus merawat seorang perempuan bernama Shina Mashiro yang merupakan seorang murid pindahan dari Inggris.

Apakah Sorata mampu menjalani kehidupannya dengan baik? dan apakah dia bisa menemukan bakatnya sendiri?

#4. Tonari no Kaibutsu-kun

Tonari no Kaibutsu-kun

Anime ini bercerita tentang kehidupan Shizuku Mizutani, seorang siswi SMA dengan kepribadian yang sangat dingin. Shizuku memiliki sifat anti sosial dan hanya mementingkan dirinya sendiri, kegitannya pun setiap hari hanya belajar dan tidak peduli terhadap teman – teman disekitarnya.

Sampai suatu ketika Shizuku disuruh oleh gurunya untuk membawakan buku pelajaran kepada Haru dengan iming – iming akan dibelikan buku kesukaannya. Namun ketika menerima buku itu dari Shizuku, Haru menganggapnya sebagai seorang pahlawan, semenjak itu kedekatan Haru kepada Mizutani semakin erat.

#5. Btooom

Btooom

Anime ini bercerita tentang Sakamoto Ryouta, seorang pengangguran dengan umur 22 tahun yang tinggal bersama ibu dan ayah tirinya.

Di dunia nyata, Sakamoto tidak memiliki keahlian sama sekali dan hanya menjadi sampah masyarakat, tapi di dalam game BTOOM Sakamoto merupakan orang yang sangat terkenal dan menjadi pemain no.1 Jepang dan salah satu pemain terbaik dunia.

Namun kehidupannya kemudian berubah setelah mereka dikirim ke sebuah pulau dan harus memainkan permainan yang mirip dengan BTOOM di dunia nyata. Apakah Sakamoto bisa selamat dari permainan mematikan ini?

#6. Magi: The Labyrinth of Magic

Magi: The Labyrinth of Magic

Anime ini bercerita tentang Aladdin, seorang anak pengembara yang berkeinginan untuk menjelajahi dunia namun dia terperangkap di sebuah takdir dalam hidupnya. Setelah sekian lama mengembara, dia baru menyadari bahwa dirinya adalah seorang Magi, penyihir yang bertugas memilih raja.

Alibaba, seorang pangeran ke-3 kerajaan Balbad setiap hari berurusan dengan pedagang jahat karena diterlantarkan dari kerajaan. Aladdin kemudian bertemu dan berteman dengan Alibaba setelah berhasil menaklukkan Labirin yang disebut Dangeon.

#7. K

K

Project K bercerita tentang 7 raja yang mengendalikan kekuasaan di Jepang dimena setiap raja memiliki kekuatan tersendiri dan pengikutnya sendiri.

Anime ini lebih menceritakan kehidupan Yashiro Isana yang dituduh sebagai seorang pembunuh dan sumber terjadi konflik antara Raja Merah yang merupakan raja yang paling kejam tapi memiliki hati yang baik dengan Raja Biru merupakan seorang biro keamanan di Jepang.

#8. Shinsekai Yori

Shinsekai Yori

Anime ini bercerita tentang Watanebe Saki, seorang anak yang memiliki kekuatan Psikokinesis yang bangkit secara tiba – tiba pada suatu malam.

Sampai suatu ketika terbenak dalam pikirannya, tentang apa yang akan terjadi terhadap anak - anak yang lahir tanpa kekuatan.

Sampai suatu hari Saki bersama ke-4 temannya bertemu dengan makhluk yang menyimpan sebuah rekaman sejarah tentang manusia.


#9. Zetsuen no Tempest

Zetsuen no Tempest

Anime ini bercerita tentang Mahiro Fuwa, seorang remaja yang kehilangan keluarga karena terbunuh secara misterius. Kisah ini berawal dari seorang putri dengan kekuatan sihir terkuat di masukkan kedalam tong kemudian diasingkan di sebuah pulau yang tak berpenghuni.

Sang gadis yang ingin keluar dari pulau tersebut dan Mahiro yang ingin menemukan sang pelaku dengan menggunakan kekuatan sang gadis, mereka berdua saling bekerja sama dan berkomunikasi melalui sebuah bonek kayu. Apakah Mahiro dapat menemukan pembunuh adiknya?

#10. JoJo no Kimyou na Bouken

JoJo no Kimyou na Bouken

Anime ini bercerita tentang Kujo Jotaro, seorang pemuda yang bertugas mencari rumah keluarga Higashikata di Kota Morioh. Kujo adalah orang yang sangat terkenal dengan pekerjaannya sebagai penjelajah lautan. Apakah dia ini dapat bertemu dengan keluarga Higashikata ? atau kah tidak?

Rekomendasi Anime Fall 2012 Lainnya:

#11. Kamisama Hajimemashita

Kamisama Hajimemashita

#12. Sukitte Ii na yo.

Sukitte Ii na yo.

#13. Little Busters!

Little Busters!

#14. To LOVE-Ru Darkness

To LOVE-Ru Darkness

#15. Code: Breaker

Code:Breaker

#16. Initial D Fifth Stage

Initial D Fifth Stage

#17. Hiiro no Kakera Dai Ni Shou

Hiiro no Kakera Dai Ni Shou

#18. Aikatsu!

Aikatsu!


Bagaimana? Keren-keren kan, so pastinya. Sekian artikel tentang rekomendasi anime terbaik musim Fall 2012. Arigatou minna!

SHARE THIS POST

  • Facebook
  • Twitter
  • Myspace
  • Google Buzz
  • Reddit
  • Stumnleupon
  • Delicious
  • Digg
  • Technorati
Author: admin
Lorem ipsum dolor sit amet, contetur adipcing elit, sed do eiusmod temor incidunt ut labore et dolore agna aliqua. Lorem ipsum dolor sit amet.